Kepala Sekolah dan Bendahara SDN 34 Bonto menghadiri kegiatan Sosialisasi Bantuan Operasional Satuan Pendidikan (BOSP) jenjang SD/SMP Negeri/Swasta se-Kota Bima.

Pada hari Selasa, 17 Juni 2025, Kepala Sekolah dan Bendahara SDN 34 Bonto menghadiri kegiatan Sosialisasi Bantuan Operasional Satuan Pendidikan (BOSP) jenjang SD/SMP Negeri/Swasta se-Kota Bima. Kegiatan ini berlangsung di Gedung Seni Budaya Kota Bima dan diikuti oleh seluruh kepala sekolah serta bendahara dari berbagai satuan pendidikan.
Sosialisasi ini bertujuan untuk memberikan pemahaman yang lebih mendalam terkait mekanisme pengelolaan dana BOSP Tahun Anggaran 2025, dengan penekanan pada prinsip transparansi, akuntabilitas, dan efektivitas penggunaan anggaran dalam mendukung peningkatan mutu pendidikan.
Kehadiran SDN 34 Bonto dalam kegiatan ini mencerminkan komitmen sekolah dalam mendukung pengelolaan dana pendidikan yang profesional dan bertanggung jawab, ungkap Rosidah S.Pd selaku kepala sekolah SDN 34 Bonto