KEGIATAN UPACARA BENDERA SDN 34 BONTO KOTA BIMA

Seluruh guru SDN 34 Bonto Kota Bima menghadiri upacara rutin setiap hari senin. Upacara kali ini terlihat sangat spesial karena berdekatan dengan hari kemerdekaan republik Indonesia.

Pembina upacara dipimpin langsung oleh Kepala SDN 34 Bonto Kota Bima ibu Rosidah S.Pd, dalam sambutannya beliau menyampaikan rangkaian peringatan hari ulang tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke-78 di tahun 2023, salah satunya dengan penyelenggaraan acara lomba permainan tradisional yg rencananya di selenggarakan selama 3 hari mulai tgl 14 - 16 Agustus   di waktu jam Istrahat lomba seperti lari kelereng, makan kerupuk dan lari karung, main tapa gala diikuti oleh siswa 

Bagi guru yg laki lomba saling suap makanan 

Bagi guru pr baris berbaris  mata di tutup

Butuh perjuangan dan tenaga serta mental untuk menyelesaikan perlombaan yg diadakan oleh kepala sekolah dan guru SDN 34 Bonto Kota Bima, walau begitu,  siswa dan siswi sangat bersemangat untuk mengikuti perlombaan yg diadakan pihak sekolah. acara ini bermaksud mengajak dan memotivasi diri kita untuk lebih meningkatkan semangat belajar khususnya untuk generasi muda, mari kita tunjukkan sebagai generasi yang mampu membuat negara tercinta kita lebih maju sebagaimana tema yang diusung "Terus Maju Untuk Indonesia Maju".


Tapi bila di sandingkan atau di bandingkan dengan perjuangan kemerdekaan para pahlawan tentulah masih sangat jauh karena mereka rela mengorbankan harta, benda, raga bahkan jiwa mereka untuk mendapatkan kemerdekaan yang saat ini bisa kita Nikmati dan kita rasakan.


Dalam rangka menghormati perjuangan para pahlawan, marilah kita kaum muda Indonesia bangkit, memperjuangkan bangsa Indonesia, dengan selalu optimis untuk memberikan yang terbaik untuk tanah air tercinta